Induk KUD Indonesia dan Telkomsel : Kolaborasi untuk Integrasi Ekosistem Digital dan Supply Chain

Induk KUD Indonesia dan Telkomsel : Kolaborasi untuk Integrasi Ekosistem Digital dan Supply Chain

Jakarta, Induk KUD – Induk KUD Indonesia dengan Telkomsel menandatangani Nota Kesepahaman untuk memulai kolaborasi dalam mengembangkan ekosistem digital Induk KUD Undonesia, khususnya dalam optimalisasi supply chain/rantai pasok, Senin, 26 Agustus 2024 di Grha Induk KUD.

Acara ini dihadiri oleh Sekretaris Dewan Pembina Induk KUD Indonesia Ferry Yuliantono, Ketua Umum Induk KUD Indonesia Portasius Nggedi dan Vice President Area Account Management Telkomsel, Nyoman Adiyasa yang didampingi delegasi Telkomsel.

Nota Kesepahaman ini merupakan langkah strategis untuk menggabungkan keahlian Telkomsel dalam layanan digital dengan jaringan luas Induk KUD Indonesia yang mencakup lebih dari tiga puluh Pusat KUD dan ribuan KUD di seluruh Indonesia.

Kolaborasi ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi operasional dan memberdayakan koperasi melalui pemanfaatan aplikasi digital Telkomsel yang dirancang untuk meningkatkan produktivitas dan manajemen supply chain/rantai pasok.

Vice President Area Account Management Telkomsel Nyoman Adiyasa dalam sambutannya mengatakan bahwa sangat senang bisa bekerjasama dengan Induk KUD Indonesia, dengan harapan Nota Kesepahaman ini akan berkelanjutan.

“Setelah penandatanganan Nota Kesepakatan ini, kita bersama akan intensif untuk diskusi, membahas teknis pelaksanaan yang nantinya diimplikasikan dalam bentuk Perjanjian Kerjasama,” ujarnya.

“Kami percaya bahwa kolaborasi ini akan memberikan manfaat jangka panjang bagi kedua belah pihak, terutama dalam hal pengembangan ekosistem digital yang dapat mempercepat proses digitalisasi koperasi di Indonesia,” tambah Nyoman Adiyasa.

Sementara itu Ketua Umum Induk KUD Indonesia Portasius Nggedi mengatakan bahwa sangat senang Induk KUD Indonesia bisa bekerjasama dengan Telkomsel, yang merupakan anak perusahaan BUMN Telkom, dan berharap Telkomsel mendukung Induk KUD Indonesia untuk melaksanakan program Pemerintah.

“Kerja sama ini merupakan tonggak sejarah bagi Induk KUD Indonesia. Dengan dukungan teknologi dari Telkomsel, kami berharap dapat memberikan layanan yang lebih baik kepada anggota koperasi kami dan meningkatkan efisiensi operasional secara signifikan,” ujarnya.

Sebagai pamungkas, Sekretaris Dewan Pembina Ferry Yuliantono menyatakan bahwa bahwa Induk KUD Indonesia adalah raksasa yang tertidur, pernah jaya pada masa Soeharto, sekarang bersama dengan Pak Prabowo akan mengembalikan masa kejayaan dan Induk KUD Indonesia merupakan benteng ekonomi rakyat.

“Ini merupakan langkah awal kerjasama yang sangat strategis, dengan memanfaatkan teknologi yang tepat, kita bisa menjangkau lebih banyak anggota koperasi, memberikan pelatihan yang lebih efektif, dan bahkan memperluas akses pasar bagi produk-produk koperasi,” tutup Ferry Yuliantono.

Dengan adanya Nota Kesepahaman ini, Induk KUD Indonesia dan Telkomsel berkomitmen untuk terus berinovasi dan mengembangkan teknologi yang dapat membantu jaringan Induk KUD, Pusat KUD dan KUD menjadi lebih modern, efisien, dan kompetitif di pasar domestik dan global. Kolaborasi ini juga sejalan dengan upaya pemerintah dalam mendorong transformasi digital di sektor ekonomi rakyat.

Acara penandatanganan Nota Kesepahaman ini ditutup ramah tamah disertai dengan harapan besar dari kedua belah pihak bahwa kerja sama ini akan menjadi fondasi kuat bagi pengembangan koperasi di Indonesia di masa depan, serta memberikan dampak positif yang signifikan bagi perekonomian nasional. (TAB)

Share

admin